Rompi safety K3 termasuk salah satu pelindung diri untuk mencegah terjadinya kecelakaan. Dari sisi bahan, alat ini dirancang khusus dan memiliki fungsi yang cukup lengkap.
Fungsi rompi safety K3 umumnya digunakan untuk mengurangi kecelakaan akibat benda berbahaya atau lainnya. Rompi jenis ini umumnya digunakan pekerja yang lokasinya berdekatan dengan jalan.
Misalnya di lalu lalang kendaraan berat, roda gigi atau motor bergerak dan yang lainnya. Bukan hanya itu saja, rompi juga banyak dipakai untuk layanan darurat seperti kebakaran dan penyelamatan.
Fungsi Rompi Safety K3 Bagi Pekerja
Secara umum, fungsi dari rompi safety K3 untuk para pekerja di jalan atau layanan darurat, diantaranya:
Bisa Dilihat Ketika Kondisi Gelap
Perlu diketahui bahwa rompi ini di beberapa bagiannya menggunakan pita reflektor. Pita ini nantinya dapat memantulkan cahaya ketika kondisinya gelap sehingga pekerja bisa terlihat. Karena itu, rompi ini lebih banyak dipakai oleh pekerja ketika bekerja malam atau kondisinya gelap.
Orang Lain Lebih Waspada
Dengan pantulan pita yang ada memudahkan orang lain mendeteksi para pekerja dari kejauhan. Apalagi rompi yang dipakai dari sisi warna cukup mencolok seperti orange dan kuning. Dengan seperti ini maka pemakai jalan bisa lebih waspada dan mengurangi kecepatan kendaraannya.
Alat Pelindung yang Nyaman
Rompi safety ada yang dibuat tahan air sehingga pemakainya tidak kedinginan ketika musim hujan. Bukan hanya itu, rompi ini juga mampu mengurangi efek terpapar angin ketika tubuh pekerja berkeringat. Karena itu rompi ini termasuk alat pelindung bagi pekerja di saat cuaca panas atau dingin.
Harga Terjangkau
Dengan manfaat yang besar, rompi ini ternyata dari sisi harganya cukup terjangkau. Karena itu tidak ada alasan bagi perusahaan untuk tidak menyediakan rompi ini bagi karyawannya. Sebab selain nyaman, rompi ini juga mengurangi adanya resiko kecelakaan kerja.
Identifikasi Pekerja Proyek
Secara umum, rompi safety dibuat dengan beberapa warna bagi para pekerja. Proses ini dilakukan sebagai bentuk atau untuk mengidentifikasi kelompok para pekerjanya.
Misalnya rompi warna merah untuk petugas koordinasi dan rompi kuning untuk pekerja yang menangani masalah listrik. Selain dari sisi warna, identifikasi lain terkadang ada logo atau tulisan pada rompinya.
Usaha Menjamin Keselamatan Kerja
Rompi safety ini sudah diatur dalam UU no.1 tahun 1970 dan UU no.23 tahun 1992. Dalam undang-undang tersebut, setiap perusahaan harus melakukan upaya keselamatan dan kesehatan pekerjanya.
Salah satu upaya keselamatan tersebut diantaranya memakai rompi sesuai jenis pekerjaannya. Rompi ini lebih ditekankan bagi perusahaan yang jenis pekerjaannya memakai alat berat.
Nyaman Digunakan
Demi kenyamanan para pekerja, rompi ini dibuat dari bahan khusus seperti jaring, polyester, micro fiber, dll. Bukan hanya itu rompi ini juga memakai zipper karet, coil meta, snap button.
Dengan seperti ini maka rompi ini cukup nyaman digunakan dan tahap terhadap air. Sehingga rompi ini bisa melindungi pekerja dari paparan angin yang nantinya bisa mengganggu kesehatan fisiknya.
Jadi fungsi rompi safety K3 ini cukup beragam dan intinya untuk keselamatan para pekerjanya. Ciri khas dari rompi ini ada pitra reflector untuk memberikan tanda dan membuat orang lebih waspada.
Selain itu dari sisi warna juga ada tiga macam mulai dari kuning, orange dan hijau. Semua warna ini memiliki arti dan memudahkan atasan untuk melihat kinerja dari para pekerjanya.